KETAHUI KEUNGGULAN EPROCUREMENT UNTUK ANDA PARA PENGGUNA PADI UMKM

KETAHUI-KEUNGGULAN-EPROCUREMENT-UNTUK-ANDA-PARA-PENGGUNA-PADI-UMKM
Foto dari Canva Pro

Pengguna PaDi UMKM, eprocurement memiliki berbagai keunggulan yang perlu anda ketahui sebelum anda mencobanya. Transaksi dengan eprocurement memberikan kemudahan dan berbagai keuntungan serta transparansi yang perlu pengguna PaDi UMKM wajib coba agar usaha anda dapat berkembang dengan cepat. Dikutip dari mbiz co id, inilah keunggulan eprocurement yang perlu anda simak.

Keunggulan E-procurement dibanding pengadaan barang dan jasa secara konvensional, Sebagai solusi untuk menyederhanakan proses pengadaan yang rumit dan berbelit-belit, e-procurement memiliki sejumlah keunggulan yang tidak dimiliki oleh pengadaan barang dan jasa secara konvensional, yaitu:

Read More

Mudah, Hal pertama yang menjadi keunggulan dari e-procurement adalah prosesnya yang mudah. Melalui e-procurement, perusahaan bisa mencari, membandingkan hingga memilih vendor yang sesuai dengan kebutuhan dan anggarannya secara langsung melalui katalog online. Jadi, tidak perlu lagi mencari vendor harga, mencatat dan menghitung harga dari vendor secara manual, atau melakukan proses-proses rumit lainnya.

Transparan, Keunggulan berikutnya yang ditawarkan oleh e-procurement adalah transparan. Melalui sistem ini, semua pihak yang diberikan kewanangan bisa mengaksesnya dengan mudah secara online. Dengan demikian, proses pengadaan yang berlangsung bisa dipastikan selalu terpantau dan terkontrol dengan baik. Isu-isu seperti konflik kepentingan atau pengalahgunaan anggaran untuk mendapatkan keuntungan pribadi pun pastinya bisa diminimalisasi.

Tanpa hambatan, E-procurement mengubah sistem persetujuan, penagihan, serta konfirmasi pembayaran sehingga dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja secara online. Dengan demikian, proses pengadaan akan berjalan sesuai rencana dan terhindar dari masalah-masalah seperti persetujuan yang tertahan, keterlambatan penagihan, atau pembayaran yang terhambat.

Aman dan Tepercaya, E-procurement menyediakan platform yang aman dan tepercaya bagi pihak perusahaan maupun supplier. Melalui kemudahan sistem, proses yang bekerja secara transparan, tanpa hambatan, dan dapat dikontrol oleh semua pihak terkait, pengadaan barang dan jasa secara elektronik ini merupakan solusi terbaik untuk menjawab masalah-masalah pengadaan di perusahaan atau korporasi yang masih dilakukan secara konvensional.

Manfaat Menggunakan Sistem E-procurement bagi Perusahaan, Di era perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang ada saat, internet muncul sebagai media yang efektif dan efisien untuk melakukan berbagai transaksi online. Tidak terkecuali untuk melakukan transaksi pengadaan barang dan jasa. Dengan beralih ke e-procurement, perusahaan akan mendapat banyak manfaat, mulai dari penghematan anggaran, waktu, serta sumber daya untuk melakukan aktifitas pengadministrasian. Dengan pemanfaatan yang tepat, sistem ini akan membantu proses pengadaan barang dan jasa menjadi semakin baik. Belanja perusahaan pun menjadi lebih terkontrol, dan perputaran uang bisa lebih stabil.

Jangan lupa untuk daftarkan toko anda di PaDi UMKM dan gunakan fitur eprocurement untuk mencoba jajal peluang anda di eprocurement PaDi UMKM.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *